freebitcoin

Monday, June 6, 2016

Membuat Efek Salju Menggunakan GIMP

Pada postingan kali ini saya akan memberikan langkah-langkah membuat efek salju pada foto dengan menggunakan software pengolah gambar GIMP.

1. Buka foto yang ingin ditambahkan efek salju
  • Pilih menu File > Open 

2. Buat layer baru
  • Pilih menu Layer > New Layer... , atau bisa juga dengan menekan tombol Shift+Ctrl+N , bisa juga dengan memanfaatkan tombol kanan mouse pada layer dialog > New Layer... 
  • Pilih Layer Fill Type = Transparency
  • Pilih Paint Tools > Bucket Fill = foreground warna hitam , kemudian klik pada canvas area untuk mengisi warna foreground layer baru dengan warna hitam.





3. Membuat efek salju 
  • Pilih Filters > Noise > HSV Noise...
  • Untuk opsi Value pilih = 255, Holdness = 5 (*silahkan eksperimen nilainya untuk menentukan kerapatan salju sesuai keinginan)
  • Kemudian tambahkan lagi Filters > Light and Shadow > Sparkle...
  • Untuk besaran nilainya lihat screnshot (*silahkan eksperimen nilainya untuk mengatur efek salju berkilau)


4. Menerapkan efek salju pada foto
  • Untuk langkah terakhir, rubah mode Layer (efek salju) dari Normal jadi Screen
  • Screenshot dibawah adalah hasil akhir dari efek salju yang sudah ditambahkan.


No comments:

Post a Comment